Kamis, 24 Desember 2009

Mau terkabulkan permohonan, tahajudlah!


Sebagai makhluk yang berakal pasti kita punya keinginan, apalagi yang masih muda-muda so pasti berderet impian yang tentu saja diharapkan menjadi kenyataan. Cara yang paling awal dan mudah dalam rangka mewujudkan cita-cita dan impian kita adalah dengan berdoa. Di bawah ini ada cara mujarab supaya doa kita dikabulkan yaitu dengan berdoa setelah sholat tahajud.

Kenapa mesti tahajud? Karena Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam telah mengabarkan pada umatnya (yang artinya):

"Rabb kita Tabaraka wa Ta'ala turun pada setiap malam ke langit dunia, ketika masih tersisa sepertiga malam terakhir. Dia berfirman: 'Siapa yang berdoa kepadaKu, niscaya Aku mengabulkannya, siapa yang memohon kepadaKu, niscaya Aku memberinya, siapa yang meminta ampun kepadaKu niscaya Aku mengampuninya!"

Nah.. udah jelaskan? Apa lagi yang mesti diragukan??? Tunggu apa lagi ayo sholat tahajud! Banyak lho keutamaannya seperti :

  1. Diberi kedudukan (makam) yang terpuji

    "Dan pada sebagian malam hari berTahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu. Semoga Tuhanmu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji." (al-israa':79)

  2. Allah akan mengangkatnya ketempat terpuji
  3. Shalat yang nilainya lebih utama setelah shalat wajib
  4. Digolongkan kedalam orang yang berbuat baik. Dan mendapat Rahmat Allah
  5. Digolongkan kedalam orang yang berbakti bagi yang biasa mengerjakannya
  6. Allah SWT memberi kesaksian bahwa mereka beriman kepada ayat-ayatnya
  7. Allah menolak menyamakan mereka dengan orang-orang yang tidak memiliki sifat seperti mereka
  8. Menjadi sabar dan kokoh iman

Masih ada lagi pengaruh tahajud dalam kehidupan seperti di bawah ini:
Menguatkan rohani

Cocok bagi anda yang gampang stress.

  1. Do'a nya mustajab

    Uraiannya sudah ada di atas

  2. Diberi ketenangan dan kesabaran

    Sudah pasti kalo orang yang tenang dan sabar itu pasti bakalan sukses

  3. Diangkat ketempat yang terpuji

    Pasti kita mendapat pandangan yang baik Di setiap arena pergaulan (yang baik)

  4. Kata-katanya berbobot dan didengar

    Mau pendapat, usul maupun saran kita didengar atau nasehat kita menyentuh hati? Tahajudlah!

Okey.. mulai nanti malam tahajud ya…!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar